Sebagai sebuah lembaga pendidikan Islam yang sudah berjalan selama 24 tahun, terhitung sejak Almukarram Ayah Cot Trueng mulai mengasuhnya pada tanggal 21 Juni 1993. Sebelumnya Dayah Raudhatul Ma’arif Cot Trueng didirikan oleh Kakek beliau yang biasa dikenal dengan panggilan Abu Cot Kuta. Melihat dari kemajuan pesat setelah dipimpin oleh Ayah Cot Trueng, tentunya pesantren yang juga dikenal dengan sebutan Dayah Rama ini sudah memiliki ribuan alumni. Bahkan sebahagian di antaranya sudah membina Pesantren cabang atau Balai Pengajian. Karena itu, para Alumni yang juga memiliki persatuan yang dinamakan dengan Ikatan Alumni Dayah Raudhatul Ma’arif Al-Aziziyah (IKADARMA) ini, menjadwalkan pengajian tetap di hari minggu setiap awal bulan.
Berikut beberapa foto Alumni Dayah Raudhatul Ma’arif ketika sedang mengikuti pengajian bulanannya bersama Ayah Cot Trueng di Mesjid Tuha yang berlokasi di dalam komplek dayah.